Detail : PENGUMUMAN UJIAN MASUK

image
  • By Admin
  • 03 Aug 2024
  • Informasi

PENGUMUMAN UJIAN MASUK

Berikut kami sampaikan jadwal ujian masuk untuk calon mahasiswa baru pascasarjana IAI Qamarul Huda tahun Akademik 2024/2025. 

Ujian masuk akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 5 Agustus Tahun 2024 yang akan bertempat di Ruang Pascasarjana Gedung kampus IAI Qamarul Huda lantai 2. Pelaksanaan tes akan dimulai pukul 09.00 WITA, namun terlebih dahulu peserta calon mahasiswa baru akan melakukan registrasi ulang dan melengkapi berkas administrasi lainnya. registrasi peserta akan dibuka mulai jam 08.00 WITA.